banner 728x250 banner 728x250

Ini Upaya Bawaslu Babel, Cegah Potensi Pelanggaran Pilkada Serentak 2024

banner 120x600
banner 468x60

PAPINKAPOST.ID

PANGKALPINANGBadan Pengawa Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Babel, melakukan beberapa langkah upaya pencegahan indeks kecurangan atau pelanggaran yang terjadi di Pilkada serentak 2024.

banner 325x300

Salah satunya adalah melakukan sosialisasi pengawasan partisipasi, pengawasan melekat setiap tahapan dan pemetaan potensi pelanggaran.

Dan, melakukan beberapa himbauan sekaligus bekerjasama dengan stakeholder dan Forkopimda Babel, dalam mengawasi tahapan pilkada.

“Kami juga melakukan proyeksi dan deteksi dini terhadap potensi kerawanan pemilihan tahapan pencalonan, kampanye dan pungut Hitung. Menjadi basis data untuk menyusun program pencegahan dan pengawasan tahapan Pemilihan serentak 2024 khususnya di Babel,” kata Ketua Bawaslu Babel, M Osykar kepada papinkapost.id, Senin (14/9/24) siang.

“Sejak saat ini hingga seluruh tahapan Pilkada, Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terus melakukan pengawasan secara ketat, untuk mengawasi tahapan Pilkada nantinya,” lanjut dia, melalui pesan WhatsApp.

Saat ini, sambung Osykar, Bangka Belitung dikategorikan indeks kerawanan tingkat sedang, dengan skor 28,89%. Yang mana, tahapan pungut suara hitung menjadi skor tertinggi, dari tiga tahapan Pilkada.

“Maka dari itu Bawaslu membentuk tim fasilitasi untuk memaksimalkan peran dan fungsi pengawasan, serta membentuk kelompok-kelompok kerja yg melibatkan eksternal Bawaslu,” papar Osykar.

“Kami juga mendorong peran masyarakat dalam mengawasi setiap tahapan pilkada, misalnya media massa seperti kegiatan pada hari ini,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, Kepala Badan Intelejen Nasional Daerah (Kabinda) Provinsi Babel, Juusak Tarigan menghimbau masyarakat untuk tidak Golput dalam pemilihan serentak nantinya.

Mengingat, ada dilema mengenai kotak kosong yang mana itu adalah bagian demokrasi. Sehingga, ia meminta masyarakat jangan bingung dan menggunakan hak pilihnya sesuai dengan undang-undang.

Untuk indeks kecurangan, Kabinda Babel konsisten menyeimbangkan posisi yang Babel sekarang.

“Situasi ini harus terus kita seimbangkan, tentunya komunitas intelejen daerah juga punya formulasi untuk itu,” kata Kabinda.

“Kalo bisa, sampai mendekati hari H nanti tensi itu semakin menurun. Sehingga masyarakat merasa nyaman untuk menggunakan hak pilihnya,” tutup dia. (Ek.F)

banner 325x300 banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *