PALEMBANG — Bank SumselBabel berhasil menyalurkan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dengan komitmen di atas 100%, dari 37 Bank penyalur FLPP se-Indonesia, pada Selasa (23/7/24).
Hal itu membuat Bank Sumsel Babel kembali menorehkan pencapaian luar biasa sebagai salah satu bank terbaik dalam penyaluran FLPP di Indonesia tahun 2024.
Tentunya ini menjadi sebuah prestasi yang mengukuhkan posisi Bank Sumsel Babel sebagai salah satu institusi keuangan terkemuka, dalam mendukung program perumahan nasional.
Untuk tahun 2024, Bank Sumsel Babel berhasil menyalurkan FLPP untuk total 2.590 unit dengan rincian 1.651 Bank Sumsel Babel Konvensional dan 939 unit Bank Sumsel Babel Syariah, atas kinerja tersebut Bank Sumsel Babel berhasil meraih dua penghargaan bergengsi:
1. Bank Sumsel Babel Konvensional: Peringkat ke-3 dari 37 Bank Peserta
2. Bank Sumsel Babel Syariah: Peringkat ke-8 dari 37 Bank Peserta
Penghargaan ini merupakan bukti nyata komitmen Bank Sumsel Babel dalam memberikan pelayanan terbaik dan mendukung kebutuhan masyarakat akan kepemilikan rumah yang layak dan terjangkau.
Keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja keras dan dedikasi seluruh tim Bank Sumsel Babel dalam menjawab tantangan dan memenuhi target FLPP yang telah ditetapkan. (***)