banner 728x250

Jelang Akhir Tahun 2023, Pj Walikota Lusje Imbau Warga Pangkalpinang untuk Jaga Kebersihan

banner 120x600
banner 468x60

PAPINKAPOST.ID

PANGKALPINANG – Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang Lusje Anneke Tabalujan mengimbau, masyarakat yang bakal merayakan malam puncak akhir tahun 2023 di Pangkalpinang tetap menjaga keamanan.

banner 325x300

Menurut Lusje, masyarakat yang merayakan malam pergantian tahun agar turut serta membantu pihak kepolisian dan pihak terkait dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

“Jadi semua harus ikut bertanggung jawab dengan keamanan bukan hanya Polri saja. Keamanan harus jadi kebutuhan bersama,” sebut Lusje kepada sejumlah wartawan, Minggu (31/12/23).

Dia menyampaikan, tak ada larangan untuk masyarakat yang ingin merayakan tahun baru di Alun-Alun Taman Merdeka (ATM) Kota Pangkalpinang dan sejumlah tempat lainya.

“Tapi kembali lagi, perlu adanya peran dari masyarakat untuk juga turut membantu menjaga keamanan dan ketenteraman bersama, jangan bikin kegaduhan atau keributan di malam nanti,” jelasnya.

Dia juga mengimbau, seluruh warga masyarakat untuk tidak berlebihan dalam merayakan malam pergantian tahun. Seperti menghindari perilaku yang meresahkan masyarakat.

Tak hanya itu, ia juga meminta agar masyarakat tetap mengedepankan kebersihan di tempat umum.

“Setelah keamanan dijaga bersama, tentu kebersihan juga harus kita jaga. Jangan buang sampah sembarangan, simpan dulu sampahnya kalau memang belum menemukan tempat sampah,” tutupnya.

banner 325x300 banner 325x300

Eksplorasi konten lain dari Media Informasi Bangka Belitung

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan