PANGKALPINANG – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil atau akrab disapa Molen, mengapresiasi kerja keras Tim Kuning Dinas Lingkungan Hidup (DLH), yang telah menyapu bersih sampah yang di tinggalkan penonton karnaval HUT RI ke 78, selama 3 hari berturut, di Ibu Kota Provinsi Bangka Belitung (Babel).
Hal itu disampaikan Molen, pada Senin (28/8/23) sore, saat diwawancarai wartawan-red, melalui via WhatsApp.
“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh saudara saudaraku petugas kebersihan DLH. Telah menguras tenaga hingga malam, membersihkan kota Pangkalpinang, selama karnaval Agustusan tahun ini,” ujar Molen.
Di lain kesempatan, Kepala Bidang Persampahan DLH Pangkalpinang, Amir La Ode menyebut jika Pasukan Kuning hanya membutuhkan waktu 2 jam, untuk melibas semua sampah penonton dihari finishing karnaval itu.
“Peserta terakhir tadi pukul 12.30, petugas kami langsung menyapu, hingga pukul 14.30, cuma 2 jam sampah sudah selsai terangkut,” terang Amir La Ode, Senin (28/8/23) sore.
“Volume sampah hari ini menurun drastis, mungkin karena penyebaran penonton yang merata. Sesuai dengan panjangnya rute yang ditempuh peserta,” timpalnya.
Eksplorasi konten lain dari Media Informasi Bangka Belitung
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.