Muntok, Papinkapost.id- Sekretaris Pengurus Provinsi Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Bangka Belitung, Budiyanto mengakui masalah yang terjadi pada misteri partai 44 kelas C putra antara kontingen Pangkalpinang dan Bangka, disebabkan kelalaian perangkat pertandingan.
“Perangkat pertandingan kita orang orang yang kompeten, ini hanya kelalaian saja, makanya kami tidak bisa mengambil keputusan, masing-masing kontingen punya argumen, akhirnya dead lock,” kata Budiyanto, melalui via telepon, Kamis (24/8/23) siang.
Diketahui, kontingen pangkalpinang telah memenangkan banding pertama, tapi sayangnya, putusan ini tidak bisa dijalankan.
Ariel Brilian Samudra Atlet kontingen Pangkalpinang seharusnya sudah melaju ke babak final.
Tetapi tertahan oleh protes non teknis pertandingan yang dilakukan kontingen Bangka.
Saat ini, masalah ditangani pihak PB Porprov VI Babel, sementara Redaksi belum mengetahui langkah apa yang akan dilakukan pihak PB Porprov VI Babel. (*)